Air termasuk zat cair yang setiap hari
digunakan untuk diminum, mencuci pakaian, mandi dan memasak makanan.
Dalam kehidupan sehari-hari, manusia sangat bergantung pada
ketersediaan air di bumi. Bila musim kemarau tiba, banyak sumber air
menjadi kering dan makhluk hidup terutama manusia menjadi kekurangan
air.
